Tips Trading Bagi Pemula
Tips Trading Bagi Pemula, Perhatikan 5 Hal Berikut Ini

Tips Trading Bagi Pemula, Perhatikan 5 Hal Berikut Ini

Tips trading bagi pemula pada dasarnya penting untuk diketahui bagi seseorang ketika ingin terjun ke dunia trading. Sebab, jika melakukan kegiatan trading dengan benar, otomatis juga akan menghindari risiko kerugian dalam skala besar.

Oleh sebab itulah mengapa tips ini penting dibutuhkan bagi Anda yang ingin mengawali kegiatan bertrading. Jadi, bagi Anda saat ingin trading saham minim risiko, maka bisa mengikuti tips-tips berikut ini!

Ketahui Tips Trading Bagi Pemula

Pada dasarnya, melakukan kegiatan bertrading saham akan cukup menguntungkan bagi seseorang. Terlebih jika kegiatan ini dilakukan dengan cara yang benar dan langkah tepat.

Baca Juga :  Kenali Sejumlah Perbedaan Trading Forex dan Saham Berikut

Saat ini, trading saham menjadi salah satu jenis yang banyak dilakukan di pasaran. Mengingat hasilnya akan sangat menguntungkan jika dikelola dengan baik, tidak heran jika aktivitas trading cukup banyak dilakukan.

Adapun bagi pemula ketika ingin terjun ke dunia trading saham, berikut tips-tips untuk Anda. Di antaranya adalah sebagai berikut ini.

1. Membuat Perencanaan

Tips trading pertama adalah membuat plan atau perencanaan sebelum memulai kegiatan ini. Rencana yang dibuat tersebut nantinya akan digunakan sebagai pedoman bagi Anda ketika sedang menjalankan aktivitas bertrading. Adapun terkait perencanaan yang dimaksudkan pada dasarnya mencakup beberapa hal, di antaranya:

  • Plan daftar saham
  • Titik entry
  • Titik exit
  • Titik cut loss

Jadi bagi para pemula pastikan untuk mempersiapkan hal-hal tersebut saat ingin memulai kegiatan bertrading. Tujuannya ialah agar pengelolaan berjalan dengan baik dan minim risiko sehingga terhindar dari kerugian.

2. Perhatikan Risk dan Reward

Tips selanjutnya adalah dengan memperhatikan risk dan reward pada setiap tradenya. Risk Reward ini merupakan indikator yang dipakai untuk mengukur perbandingan.

Perbandingan yang diukur adalah seputar potensi keuntungan dan risikonya. Jadi dalam hal ini jika trader ingin mendapatkan nilai, maka bisa membagi risikonya dengan potensi keuntungan.

3. Disiplin

Tips berikutnya yang harus selalu diperhatikan oleh pemula adalah disiplin. Disiplin yang dimaksudkan ini ialah dalam menjalankan rencana trading yang telah dibuat sebelumnya.

Pada dasarnya, terkait hal ini memang tidak mudah untuk dilakukan. Meski demikian, untuk menghindari risiko kerugian yang ada, sebaiknya jangan terlalu terbawa emosi saat bertrading dan fokus pada rencana awal.

Dengan menjalankan rencana dengan disiplin, maka akan memberikan keuntungan serta hasilnya lebih maksimal. Jadi pastikan Anda tidak mudah terpengaruh terhadap pengambilan keputusan saat emosi.

4. Memulai dengan Modal Kecil

Tips selanjutnya adalah mengawali kegiatan trading dengan modal kecil. Bagi pemula disarankan agar tidak langsung mengeluarkan modal besar. Mulailah dengan modal kecil terlebih dahulu sebagai langkah awal masuk ke dunia trading.

Baca Juga :  Pahami Strategi Copy Trade yang Ada dalam Trading

Tujuan penggunaan modal kecil ini adalah untuk mengukur peluang keuntungan yang nantinya akan diperoleh. Jadi, jika nantinya keuntungan rendah, maka tidak akan terlalu mengecewakan jika Anda memulainya dengan modal kecil.

5. Gunakan Uang Dingin

Tips selanjutnya ini penting untuk diperhatikan. Pastikan ketika melakukan kegiatan trading ini Anda menggunakan uang dingin. Uang dingin adalah uang kembalian yang pada dasarnya telah lama tidak terpakai.

Jadi, uang dingin ini merupakan uang yang tidak dipakai untuk memenuhi kebutuhan secara umum. Misalnya, untuk bayar sewa rumah, biaya sekolah, dan lainnya. Dari beberapa tips di atas, harus benar-benar diperhatikan sebagai langkah awal memulai kegiatan trading.

Sebagai trader pemula, pastikan Anda lebih bijak dalam menentukan keputusan ketika menjalankan aktivitas ini. Sebab, keputusan Anda adalah penentu terkait keuntungan yang akan didapat atau malah sebaliknya.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *